Notification

×

Iklan

Iklan


Kecelakaan Maut Tewaskan Satu Orang Pengendara Roda Dua di Jalan Raya Cikukulu Sukabumi

Minggu, 03 September 2023 | 23:27 WIB Last Updated 2023-09-11T00:27:19Z
PASUNDAN POST ■ SUKABUMI - Kecelakaan maut terjadi di Jalan Raya Cikukulu, tepatnya di depan Kantor BJB Cabang Cikukulu, Kecamatan Cicantayan, Kabupaten Sukabumi, pada Minggu (03/9/2023) sore.

Informasi dihimpun dari lokasi kejadian, kecelakaan melibatkan sebuah truk colt diesel dengan Nopol F 8553 SI yang bermuatan pasir batu dan satu sepeda motor jenis Honda PCX dengan Nopol F 4607 UBV.

Ivan salah satu karyawan toko menjelaskan kepada awak media kalo kejadiannya secara tiba-tiba,sepeda motor bersama penggunanya  berda tepat di pinggir jalan atau di depan toko.

Lebih lanjut Ivan Menjelaskan Kalo korban Sudah membeli terpal dan bersiap mau pulang ke arah Cibadak tapi tiba-tiba Ada Mobil truk yang melaju cukup kencang dari arah Sukabumi  kemudian menabraknya

Sementara itu anggota Unit Laka Lantas Polres Sukabumi Briptu Caesaryadi Ependi membenarkan adanya kecelakaan di Kampung Cikukulu, satu orang tewas dua luka-luka saat berdiam di pinggir jalan usai membeli terpal.

Korban tewas bernama Saikun (53) kepala rumah tangga, Marini (41) istri dan Muhamad Dirga (8) anak korban. Korban satu keluarga tersebut diketahui warga Kampung Cipayung RT 5 RW 5 Desa Darmareja, Kecamatan Nagrak, Kabupaten Sukabumi.

“Satu orang meninggal dunia mengalami luka serius di kepala dan anak dan istrinya mengalami luka sedang di kaki. Saat ini korban Saikun di ruang jenazah RS Sekarwangi,” kata Briptu Caesaryadi Ependi.

Sementara anak Muhamad Dirga dirawat Instalasi Gawat Darurat (IGD) dan Marini dirawat di RS Betha Medika Cibaraja. Hingga berita ini ditulis kasus laka lantas sudah ditangani unit Laka Lantas Polres Sukabumi. 

Dan saat ini pihak Kepolisian sudah melakukan Cek TKP, mengamankan barang bukti, mengamankan pengemudi serta mengecek korban," pungkasnya.

Sementara menurut pengakuan pengemudi Truk, Sepani (28) mengatakan, saat kejadian Ia tidak mengingatnya. 

"Saya dari arah Cimangkok mau ke Cibadak pas sampai kelokasi kejadian tiba tiba blank gelap gak kelihatan, tau-tau sudah disini (TKP)," terang Sepani.

Sementara ketika ditanya awak media apa mengantuk, ia menjawab nya tidak.

"Tidak mengantuk, sebelumnya saya sudah shalat dulu di Mesjid itu, saya sadar sampai sini pokoknya blank gak kelihatanr, rem bagus," Singkatnya. *(M.Afnan).
×
Berita Terbaru Update