PASUNDAN POST ■ CIANJUR - Semarak Kemerdekaan RI jelas terlihat di wilayah Desa Gadog Kecamatan Pacet, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. Warga menghias Jalan Raya Gadog dengan pernak-pernik bertema hari ulang tahun (HUT) RI.
Hal ini dilakukan warga untuk memeriahkan HUT ke-78 Kemerdekaan RI.
Pantauan pasundanpost.com, aura semarak kemerdekaan sangat tampak ketika memasuki wilayah Jalan Raya Gadog 2 Kampung Sukamaju Rt 01 Rw 05 Desa Gadog, Berbagai pernak-pernik tampak menghiasi setiap sudut pinggir jalan.
Tidak hanya pernak-pernik saja, warga juga menempatkan ikon alat utama sistem persenjataan (Alustista) milik Tentara Nasional Indonesia (TNI) berupa helikopter jenis Apache buatan Negeri Paman Sam dan sebuah tank tempur jenis Leopard buatan Jerman.
Disudut lainnya juga terdapat ikon sebuah kapal besar jenis pinisi yang berukuran 3 × 6 meter.
Pemasangan pernak-pernik untuk memeriahkan HUT Kemerdekaan RI tersebut dilakukan warga, secara suka rela dengan dana hasil patungan warga sekitar.
Dedi (50) salah satu warga sekitar mengatakan, pemasangan pernak-pernik ini untuk memperingati Hari Kemerdekaan.
"Kegiatan pembuatan pernak pernik ini sudah dilakukan setiap tahun, tentunya setiap tahunnya kita bikin tema lain," kata Dedi kepada wartawan.
Dedi menjelaskan, sementara biaya produksi pernak pernik hari kemerdekaan tersebut ia dapatkan dari hasil patungan warga sekitar."Paling kekurangannya ditambah hasil ngencleng para penggunan jalan ini," ucapnya.
Dedi pun berharap, momen kemerdekaan ini bisi dijadikan ajang kebersamaan dan silaturahmi antar warga Sukamaju.
"Selain untuk mengenang para pejuang kemerdekaan, HUT kemerdekaan ini juga kita jadikan ajang semangat kebersamaan," tukasnya. (Ddy)