Notification

×

Iklan

Iklan

Permintaan Pupuk Subsidi di Cianjur Terus Menurun

Kamis, 03 Agustus 2023 | 19:57 WIB Last Updated 2023-08-03T12:59:19Z
PASUNDAN POST ■ CIANJUR - Permintaan pupuk urea bersubsidi untuk wilayah Kabupaten Cianjur pada awal 2023 terus menurun.

Hal tersebut diungkapkan Vice Presiden Penjualan Wilayah 3 A Pupuk Indonesia, Aviv Ahmad Fadhil saat berkunjung ke Gudang Lini III Pasirhayam Desa Sirnagalih, Kecamatan Cilaku, Kabupaten Cianjur. Jawa Barat.

Aviv Ahmad Fadhil menyatakan, ada penurunan permintaan pupuk dari petani diri wilayah Kabupaten Cianjur. 

Penurunan permintaan pupuk Aviv ungkapkan, sudah berlangsung sejak dua bulan terakhir. Namun Aviv tidak menyebutkan secara rinci, berapa persentase atau jumlah penurunan permintaan pupuk sibsidi itu. 

Kondisi itu dipicu karena berakhirnya masa tanam sekitar tiga bulan lalu. Sedangkan diprediksi akan normalnya kembali permintaan pada musim hujan. 

"Biasanya masuk musim tanam kedua makanya ketika September atau Oktober ada hujan, harusnya permintaan pupuk dimulai," kata Aviv. Kamis (3/8/23).

Namun, Pupuk Kujang selaku anak usaha Pupuk Indonesia, terus berupaya memastikan ketersediaan pupuk, baik subsidi maupun nonsubsidi. 

"Data hingga 2 Agustus 2023 ketersediaan pupuk bersubsidi di Cianjur sebanyak 5.487 ton, terdiri dari Urea sebanyak 3.303 ton dan NPK sebanyak 2.184 ton tersedia di Gudang Lini III," ucapnya.

"Jadi sesuai ketentuan minimum yang diatur pemerintah. Stoknya cukup untuk memenuhi kebutuhan petani hingga dua pekan ke depan," pungkasnya. (Ddy)
×
Berita Terbaru Update