Notification

×

Iklan

Iklan


Curah Hujan Tinggi Mengakibatkan Banjir di Sejumlah Titik Wilayah Cipanas

Rabu, 16 Februari 2022 | 20:10 WIB Last Updated 2022-02-16T15:14:23Z
PASUNDAN POST ■  Akibat hujan yang mengguyur wilayah Kabupaten Cianjur, pada Rabu (16/2/2022) dari pukul 17.00 wib hingga malam ini, mengakibatkan terjadinya luapan sungai ke pemukiman penduduk dibeberapa wilayah yang ada di Kecamatan Cipanas.

Tak hanya itu, banjir luapan air sungai ini juga dipicu oleh kondisi drainase tidak sanggup menampung debit air.

Hingga mengakibatkan air luapan sungai memasuki rumah masyarakat dengan ketinggian yang bervariasi dari 10 centimeter sampai dengan 20 centimeter.

Deden Permana salah satu anggota Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kabupaten Cianjur menjelaskan, berdasarkan informasi yang masuk bahwa akibat hujan deras sore ini sebuah pesantren yang ada di Desa Ciloto, Kecamatan Cipanas, terendam banjir.

"Yang kebanjiran ada di dua wilayah ke Rt an yakni RT 02 Rw 03 dan Rt 03 Rw 03, katanya ada terdapat longsor juga di Rt 03 Rw 03 Kampung Parabon Desa Ciloto," kata Deden kepada wartawan saat dihubungi.

Menurut Deden, selain Desa Ciloto banjir juga terjadi diwilayah Desa Cipanas, Kecamatan Cipanas. Tepatnya di pusat pertokoan Pasar Cipanas.

"Banjir akibat luapan air sungai juga terjadi di wilayah Pasar Cipanas blok hanggar," paparnya.

Deden menambahkan, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut namun kerugian akibat bencana banjir dan longsor tersebut. Pihaknya masih melakukan koordinasi dengan Pemerintah setempat.

"Tidak ada korban jiwa, sementara kerugian akibat bencana ini kita masih melakukan koordinasi," tandasnya. (Ddy)
×
Berita Terbaru Update