Notification

×

Iklan

Iklan

Diduga Kosleting Listrik, Rumah dan Warung Sembako Di Sindanglaya Hangus Terbakar

Kamis, 27 Agustus 2020 | 16:37 WIB Last Updated 2021-10-05T17:16:20Z


PASUNDAN POST ■ Peristiwa kebakaran melanda satu unit rumah warga di Kampung Tugaran RT 03 RW 12, Desa Sindanglaya, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Diduga kebakaran terjadi akibat hubungan pendek arus listrik.

Kades Sindanglaya Nyayang Kurnia Sanusi melalui kepala dusun (Kadus) 04 Elin Marlina menyebutkan, rumah warga yang terbakar merupakan milik Rus (62) dan kebakaran terjadi pada Rabu malam (27/8/2020) tadi sekitar pukul 22.00 WIB.

"Berdasarkan data selain rumah yang terbakar, ada 1 warung sembako milik  Iis (50), roda bubur ayam milik Nasir  (49), tempat WC umum dan sebuah Pos Ronda," kata Elin saat dikonfirmasi, pada Kamis (27/8/2020).

Menurutnya, kebakaran diduga berasal dari korsleting listrik yang berasal dari rumah milik Rus. Sehingga lanjut Elin, meski api sempat dipadamkan satu jam setelah kejadian.Namun kobaran api menjalar dengan cepat ketempat pemukiman lainnya.


"Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, namun kerugian akibat kebakaran ini ditaksir mencapai Rp 200 juta," paparnya.

Elin menambahkan, guna mempercepat bantuan untuk para korban kebakaran, pemerintahan desanya saat ini langsung melaporkan ke instansi terkait.

"Kejadian ini langsung kita laporkan ke Dinas terkait dalam hal ini BPBD Kabupaten Cianjur," pungkasnya.

■ Deddy/PP
×
Berita Terbaru Update